TyDiQA1.0

The Typologically Different Question Answering Dataset

Predictions

Scores

Habitat bakteri

The Typologically Different Question Answering Dataset

Terdapat beragam jenis bakteri yang mampu menghabitasi daerah saluran pencernaan manusia, terutama pada usus besar.[6] Kelompok bakteri yang mendominasi usus besar manusia pada umumnya adalah bakteri asam laktat yang merupakan bakteri gram positif dan kelompok enterobacter yang merupakan bakteri gram negatif.[6] Mikroorganisme ini hidup secara anaerobik dan mampu melekat pada permukaan saluran pencernaan manusia.[6] Contoh bakteri yang biasa ditemukan adalah Lactobacillus acidophilus.[6] Beberapa jenis bakteri yang hidup di dalam saluran pencernaan ini tidak hanya menyerap nutrisi, tetapi juga berperan dalam menjaga kesehatan saluran pencernaan dan meningkatkan imunitas tubuh.[7] Terdapat sekelompok bakteri menguntungkan yang mampu menunjang kesehatan dan bahkan mampu mencegah terbentuknya kanker usus besar.[8] Kelompok bakteri ini termasuk dalam kelompok bakteri probiotik.[8]

mikroorganisme apa kah yang baik untuk tubuh manusia?

  • Ground Truth Answers: bakteri probiotikbakteri probiotik

  • Prediction: